Tugas IAD : Kehidupan Awal di Bumi
Awal mulanya bumi hanyalah
sebatas planet yang kosong, secara perlahan-lahan bumi mengadakan kondensasi
atau menjadi lebih dingin sehingga pada suatu saat terbentuklah kulit bumi,
yang berbentuk cair lalu membentuk samudera atau hidrosfer. Yang berbentuk gas
disebut atmosfer dan yang berbentuk padat disebut litosfer. Pada saat ini kulit
bumi tersebut dihuni oleh berbagai jenis makhluk hidup yang beraneka ragam.
Lapisan bumi yang dihuni oleh berbagai makhluk hidup itu kita sebut biosfer.
Banyak terdapat teori maupun
paham-paham yang dikemukakan oleh para ilmuwan mengenai teori awal mula
kehidupan di bumi. Namun semuanya belum dapat memberikan jawaban yang pasti.
Sebenarnya sudah sejak zaman Yunani kuno manusia berusaha memberikan jawaban
dan mengungkap tentang awal mula kehidupan di bumi, umumnya berupa mitos atau
dongeng belaka. Lebih lanjut lagi, sebetulnya sejarah kehidupan awal di bumi
dapat diungkap melalui fosil. Fosil telah menjadi bukti yang paling kuat untuk
menjelaskan tentang kejadian makroevolusi. Makroevolusi merupakan perubahan
dalam sekala besar diatas tingkatan spesies yang berlangsung dalam jangka waktu
yang sangat lama. Kebanyakan fosil ditemukan tertanam dalam batuan sedimen.
Melalui proses alami yang sangat panjang, sedimen-sedimen dapat tersusun secara
berlapis-lapis membentuk tingkatan. Setiap lapisan (tingkatan), disebut catatan
fosil berguna bagi ilmuwan untuk menjelaskan sejarah awal mula kehidupan di
bumi. Usia bumi diperkirakan kurang lebih 3000 juta tahun, namun hadirnya
kehidupan diatas bumi barulah sekitar 2000 tahun dan berawal dari makhluk hidup
yang sederhana. Hal itu diketahui atas hasil penelitian dan analisis para
ilmuwan. Berkat hasil itu pula diperkirakan bahwa bumi telah membentuk batuan
sejak 5 juta tahun yang lalu. Dari berbagai penelitian terdapat batuan yang
berumur 3,5 juta tahun yang telah menunjukkan tanda-tanda kehidupan atau fosil.
Hidup dari Tuhan, pendadapat ini
dikenal dengan paham, Penciptaan Khusus yang mengandung arti bahwa Tuhan
langsung turunn tangan. Ilmuwan tidak menolak anggapan ini, tetapi semacam itu
diluar taraf dan batas ilmu pengetahuan. Pendapat ini dikenal dengan sebutan
Teori Transdental, yang berpendapat bahwa semua ciptaan dari sisi “Religi”
adalah ciptaan Tuhan Yang Maha Kuasa dan
itu di luar jangkauan sains. Secara sains, terjadi perubahan secara bertahap
dari semua makhluk hidup, terjadi perlahan dan terus menerus disebut evolusi.
Evolusi yang terjadi di bumi ini tidak berlangsung secara epat tapi
bertahun-tahun serta sampai sekarang kehidupan di bumi terus berlangsung. Zaman
asal mula kehidupan di bumi : Era Arkea, Era Proteozoikum, Era Paleozoikum, Era
Mesozoikum dan Era Senozoikum.
What is the merit casino? - Deccasino
BalasHapusMerkur – Merkur 9c Safety Razor. Merkur 9c is a razor made from Merkur in Merkur 메리트 카지노 쇼미 더벳 leather so it is easy to shave. · Merkur Safety Razor - 10.8 (6cm)